Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2020

Perantara Bahagia

Hari ini saya kembali menyadari betapa bahagia dan sedih manusia itu berbeda-beda. Perantaranya juga bisa dari apa, dari mana, atau dari siapa saja. Saya ingin cerita tentang sedih dan bahagianya ibu saya. Kesedihan ibu saya ini teramat sederhana dan ora ndakik-ndakik , gaes. Pun dengan kebahagiannya. Tapi saya sering terlewat apa-apa saja yang membuat beliau sedih. Hari ini jadwal siaran saya kosong. Dua jadwal siaran saya, Citizen Voice dan Musikisme semuanya digantikan oleh Nandi dan Robby, karena beberapa waktu lalu saya menggantikan jadwal mereka. Saya bangun siang hari ini setelah beberapa hari sebelumnya jadwal begitu rapat. Setelah mandi dan main sebentar dengan Araa, saya nyetrika baju. Setrikaan saya benar-benar numpuk kaya hutang negara :’( Saat sedang menyetrika, Mak Yem (tetangga timur rumah) datang ke rumah mencari ibu. Selang beberapa menit kemudian mereka berdua keluar rumah. Saya yang sedang sibuk nyetrika nggak begitu ngeh dengan apa yang ibu dan Mak Yem